Perayaan Puncak Dies Natalis SMP Negeri 1 Talang Ubi Ke-46 Berlangsung Meriah



PALI, LARASDIGITALL.COM-SMP Negeri 1 Talang Ubi Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) telah melaksanakan kegiatan perayaan puncak Dies Natalis ke-46 yang berlangsung meriah. Pada Rabu (26/02/2025).


Dengan penuh semangat dan keceriaan puncak perayaan tersebut dibuka dengan tari selamat datang diisi dengan pentas dan pameran seni, bazar makanan dan minuma. Dan nampak hadir dalam acara Asisten 1 Setda PALI H. Andre Fajar Wijaya yang mewakili Bupati PALI, perwakilan Dinas Pendidikan PALI, ketua Komite SMPN 1 Talang Ubi dan beberapa perwakilan dari Sekolah di Kecamatan Talang Ubi.


Rangkaian acara Dies Natalis ke-46 di SMP Negeri 1 Talang Ubi tersebut telah dimulai pada Jumat lalu, 21 Febuari 2025, diawali dengan berbagai kegiatan yang meriah untuk mengisi perayaan hari jadi sekolah tersebut antaranya perlombaan futsal, lomba estafet egrang, bernyanyi, menari dan melukis.


Dalam sambutannya H. Andre Fajar Wijaya asisten l, mengucapkan selamat dan apresiasi kepada SMP N 1 Talang Ubi dengan memiliki semangat dan komitmen yang tinggi dalam mewujudkan pendidikan SDM yang  berkarakter unggul dan berkualitas khususnya di kabupaten PALI.


"Sekolah yang sangat tua sudah mencapai hampir setengah Abad ini, tentunya telah banyak hal yang telah dilakukan dalam melaksanakan fungsi akademik, yang nantinya akan mampu menjadi lembaga pendidikan terdepan dalam mewujudkan pendidikan yang berkualitas di bumi serepan serasan,"ujarnya


Semantara itu PLH Kepala Sekolah SMPN 1 Talang Ubi, Edison menyampaikan bahwa acara ini momentum dalam mengingat perjalanan panjang 46 tahun dalam pelayanan, pendidikan, dan perjuangan. Selain itu juga menjadi wadah untuk menampilkan bakat dan kepribadian siswa, untuk terus berprestasi mengharumkan nama sekolah di berbagai ajang kegiatan.


"perayaan hari jadi SMP Negeri 1 Talang Ubi rutin dilakukan hampir setiap tahun dan juga merupakan ajang dari penggalian bakat siswa. Semoga  SMP Negeri 1 Talang Ubi tambah maju, tambah meningkatkan lagi kualitas pendidikan, siswa siswi meningkat karakternya ke arah yang lebih positif dan guru gurunya memiliki kualitas yang meningkat dari sebelumnya dan juga bisa menghasilkan lulusan terbaik," tutup Edison.

 

Akhir di dalam acara Dies Natalis tersebut di tutup dengan pembagian hadiah perlombaan, dan pemotongan nasi tumpeng . (dewa)